Bali, Beritakoperasi – Bali sebagai daerah tujuan wisata terbaik di Dunia, menjadi magnet tersendiri untuk dikunjungi, hingga Koperasi VICTO Philippina pun ingin berwisata ke Bali. Victo National Cooperative Federation & Development centre sebuah Koperasi level Nasional di Philippina mengajak anggotanya untuk berkunjung ke Bali.
Bukan sekedar berwisata di Bali, Kegiatan Koperasi VICTO Philippina, dirangkaikan dengan melakukan Study Visit/ benchmark, di Koperasi Simpan Pinjam Ema Duta Mandiri (EDM) di Denpasar. Serta mengunjungi anggota Koperasi Produsen Poetera Desa Wisata yang menekuni usaha Kopi Arabica di Desa Catur, Kintamani, Bangli – Bali.
“Tahun 2023 lalu, kami mengikuti event pertemuan koperasi seAsia Pasific di Manila (Philippina) yang diselenggarakan oleh ICA (International Cooperative Alliance). Pada event tersebut kami mempromosikan keberadaan Koperasi Poetera Desa Wisata, kami juga mempromosikan Bali sebagai Tujuan Wisata Terkemuka di Indonesia. Kami katakan silakan berkunjung ke Bali, disamping menikmati wisata Bali juga akan diajak mengunjungi Koperasi yang ada di Bali” kata Ketua Koperasi Poetera Desa Wisata Provinsi Bali, I Wayan Sumerta, Rabu (19/6/2024) di Denpasar.
Koperasi Poetera Desa Wisata telah mengajak Koperasi seASEAN untuk mengembangkan Jaringan Koperasi Wisata (Tourism Coop).
“Kami sudah mengajak Koperasi Malaysia melalui organisasi Koperasinya ANGKASA, Koperasi Singapore melalui SNCF (Singapore National Cooperative Federation), Koperasi Thailand, CLT (Cooperative Leqa of Thailand), sekarang dengan Victo National Cooperative Federation & Developmen Centre of The Philippines yang berkunjung ke Bali dari tanggal 11 Juni sampai dengan 17 Juni 2024” ujar I Wayan Sumerta.
122 orang delegasi Koperasi yang dipimpin langsung oleh Ketuanya, Crisanto R. Sabino dan CEO, Jose C. Detablan. Koperasi Victo National Philippina ini, beranggotakan sekitar 361 Koperasi level daerah/provinsi di Philippina.
Peserta yang mengikuti acara ke Bali dalam program International Cooperative Educational & Exposure, 122 orang delegasi dari 42 Koperasi anggota Victo National. Koperasi Victo National Philippina ini mempunyai unit usaha Training, Jasa AUDIT, Consultancy, Marketing, Property & Asset Management.
Di Bali, mereka menikmati kunjungan ke Desa Wisata dan Agro Kopi Kintamani, di Desa Catur milik I Ketut Jati, Kopi Arabica Gunung Catur Kintamani, yang juga sebagai anggota dari Koperasi Produsen Poetera Desa Wisata. Delegasi rata-rata bertanya dan menyimak dengan tekun perihal Kopi Arabica, dari penanaman pohon kopi sampai pengolahan pasca panen.
“Saya berharap ada kerjasama usaha Kopi nantinya dengan Koperasi Victo National Philippina ini” harap I Ketut Jati, Petani Kopi yang konsisten. Di lain pihak Ketua Koperasi Simpan Pinjam Ema Duta Mandiri (EDM), yang juga Ketua DEKOPIN (Dewan Koperasi Indonesia) Wilayah Bali, I Wayan Murja, menyambut gembira dengan adanya kunjungan Koperasi Victo National Philippina ini. Beliau menekankan pentingnya kegiatan kolaborasi koperasi ini dilakukan secara periodik.
“Koperasi VICTO bisa mengembangkan Training sebagai usaha unggulan Koperasinya, sangat Luar Biasa! Kita mesti belajar banyak karena Pendidikan Perkoperasian merupakan Prinsip dasar pengembangan Koperasi,” pungkas I Wayan Murja menekankan. (SAH/Beritakoperasi)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.