Beritakoperasi- Yogyakarta – Sinergi dan kolaborasi antara praktisi dengan akademisi harus senantiasa dilakukan. Hal ini dimaksudkan agar keduanya memiliki imbal balik yang saling menguntungkan. Bagi praktisi, kajian akademis bermanfaat untuk mengembangkan bisnisnya, sedangkan bagi akademisi, sektor industri menjadi laboratorium pelaksanaan wawasan atau ilmu yang dikajinya.
 

Setelah bersinergi dengan Universitas Darussalam Gontor untuk pendampingan UMKM di Ponorogo, kali ini Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) mengundang Ibu Mursida Rambe selaku Ketua Pengurus KSPPS BMT Beringharjo untuk berbagi success story tentang koperasi yang didirikan dan dipimpinnya.

Tanya Jawab Mahasiswa FEB UGM Dengan Mursida Rambe

“Ibu harus datang ke tempat kami untuk berbagi dengan anak-anak milenial tentang perkoperasian, supaya generasi mereka tau kalo koperasi bisa menjanjikan jika diurus secara professional,” demikian kata Pak Amirullah Setya Hadi, Ph.D pada suatu kesempatan. Akhirnya dosen pengampu ekonomi koperasi FEB UGM ini memenuhi janjinya mengundang Ibu Mursida Rambe pada Senin, 7 Novemberr 2022.

 

Baca juga:  Koperasi di Siak Buka Peluang Ekonomi Baru dengan Pabrik Minyak Goreng Mini

Bertempat di ruang audio visual FEB UGM, tidak kurang dari 70 mahasiswa mengikuti sharing session ini. Antusiasme peserta ditunjukkan oleh banyaknya pertanyaan yang dilontarkan kepada narasumber.

Ibu Mursida Rambe Berbagi Kisah Sukses 

Acara diramaikan dengan pembagian doorprize dan pemberian kenang-kenangan kepada pihak FEB UGM. Semoga melalui acara ini semakin banyak kaum muda yang menyadari bahwa koperasi merupakan entitas ekonomi asli buatan anak negeri yang sangat cocok dengan karakter bangsa Indonesia dan lebih memajukan gerakan koperasi dengan pemikiran-pemikiran segar ala anak kekinian. (Diah/Beritakoperasi-Sumber BMT Beringharjo)

Pelaku koperasi & ukm di seluruh Indonesia dapat menghubungi redaksi Portal Berita Koperasi untuk memberikan informasi kegiatan dan promosi koperasi & ukm. WA Center Redaksi www.beritakoperasi.com | 0877-7611-3133 (Diah S) | Lintang Miryandini (0857-1293-3634) | Melinda Putri (0897-8711-117) |