Jakarta, Beritakoperasi – Deputi IV Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Prof. Warsito, S.Si., D.E.A., Ph.D., mengusurkan agar Ikatan Wartawan Online (IWO) Lampung membentuk koperasi wartawan.

Pernyataan ini disampaikan Prof. Warsitu saat menerima kunjungan dari Ketua Pengurus Wilayah (PW) Ikatan Wartawan Online (IWO) Lampung, Aprohan Saputra, M.Pd., pada Selasa, 4 Februari 2025.

Kunjungan yang berlangsung di ruang kerja Deputi IV Kemenko PMK ini menjadi ajang diskusi terkait peran media dalam pembangunan karakter masyarakat, khususnya di Provinsi Lampung.

Sebagai Deputi yang membidangi Penguatan Karakter dan Jati Diri Bangsa, Prof. Warsito menyampaikan harapannya agar IWO Lampung terus menjaga integritas dalam menyajikan informasi.

Keberadaan media diharapkan mampu menjadi jembatan edukasi dan literasi digital bagi masyarakat. Prof. Warsito berpesan agar IWO Lampung selalu mengedapankan pemberitaan hal yang benar dengan cara yang baik, dan hindari pemberitaan yang tidak benar atau hoax.

“IWO Lampung harus menjadi mitra pemerintah dan masyarakat dalam memajukan Provinsi Lampung melalui berbagai edukasi terkait media dan literasi digital,” nasihat Prof. Warsito.

Baca juga:  Dukung Pemenuhan Komitmen Perizinan Koperasi, Diskop UKM Jatim Gelar Kegiatan Uji Kompetensi Koperasi

Di luar aspek jurnalistik, Prof. Warsito mengusulkan agar IWO Lampung membentuk koperasi wartawan sebagai instrumen kesejahteraan bagi para anggotanya.

Menurutnya, koperasi dapat menjadi mekanisme yang efektif untuk menghimpun dan mengelola dana, baik dalam bentuk investasi maupun pengembangan usaha.

“Koperasi ini nantinya dapat menjadi wadah bagi anggota untuk berinvestasi dan mengembangkan usaha, baik yang dikelola langsung oleh anggota maupun melalui pihak luar yang dipercaya dengan sistem perjanjian atau MoU,” ujar Prof. Warsito.

Ketua IWO Lampung, Aprohan Saputra, merespons positif gagasan tersebut dan mengutarakan kesiapan organisasinya untuk merealisasikan konsep koperasi wartawan.

“Ini adalah ide yang sangat baik untuk meningkatkan kesejahteraan anggota IWO Lampung. Kami akan segera membahas langkah konkret untuk merealisasikan pembentukan koperasi ini,” ungkap Aprohan.

Diskusi tersebut turut dihadiri oleh Asisten Deputi Penguatan Budi Pekerti, Gatot Hendrarto; Analis Madya, Danang Ariwibowo; Ketua IWO Lampung Timur, A. Zohiri ZA; Wakil Ketua IWO Lampung, Riki Erta; serta Wakil Sekretaris IWO Lampung, Elham. (IT/Beritakoperasi)

Baca juga:  Komisi IV DPR RI Minta Reformasi Insentif Pajak UMKM dan Koperasi